Hidroterapi sebagai Terapi Komplementer dalam Menurunkan Tekanan Darah pada Pasien Hipertensi Stadium I

Widyarani, Linda Hidroterapi sebagai Terapi Komplementer dalam Menurunkan Tekanan Darah pada Pasien Hipertensi Stadium I. Prosiding Diseminasi Hasil Penelitian Dosen Program Studi Keperawatan dan Farmasi Volume 3 Nomor 2 Bulan September Tahun 2021, 3 (2). ISSN 2338 - 4514

[img] Text
Artikel 7 Pages from Prosiding Vol 3 no 2 Sept 2021.pdf

Download (190kB)

Abstract

Latar belakang: Terapi komplementer merupakan salah satu alternatif untuk mengatasi masalah kesehatan. Hidroterapi merupakan terapi komplementer yang efektif terhadap tekanan darah dan nadi, namun masih jarang masyarakat yang memanfaatkannya. Tujuan: menganalisis efektivitas hidroterapi terhadap tekanan darah. Metode: Desain penelitian ini adalah literature review, yaitu menelaah hasil-hasil penelitian sebelumnya pada artikel yang telah terpublikasi. Penelusuran artikel dilakukan melalui PubMed, EBSCO, Science Direct dan Google Scholar. Kriteria inklusi meliputi a) publikasi artikel dalam sepuluh tahun terakhir 20102020, b) artikel menggunakan Bahasa Inggris dan memiliki fulltext, c) studi yang terdiri dari randomized control trial, cohort study dan qualitative study, sedangkan kriteria ekslusi meliputi artikel yang tidak memenuhi kriteria inklusi pada penelitian ini. Hasil: Berdasarkan sintesis artikel yang telah ditemukan yaitu 12 jurnal dilakukan screening dan diperoleh 3 jurnal yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi yang mengungkapkan hasil bahwa hidroterapi rendam kaki air hangat efektif untuk menurunkan tekanan darah. Kesimpulan: Hidroterapi rendam kaki air hangat efektif untuk menurunkan tekanan darah penderita hipertensi.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Hipertensi, Hidroterapi, Tekanan Darah
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: LPPM > Prosiding
Depositing User: Administrator Eprints
Date Deposited: 13 Jan 2022 01:36
Last Modified: 13 Jan 2022 01:36
URI: http://eprints.stikes-notokusumo.ac.id/id/eprint/89

Actions (login required)

View Item View Item